Pemandian Cibulan adalah objek wisata yang terpadu antara wisata alam dan wisata ziarah. objek wisata ini menempati lahan seluas 5ha dan baru dibuka untuk umum sekitar tahun 1960 yang terdiri dari dua kolam renang yang sangat jernih. Ukuran kedalam air kedua kolam berbeda sehingga anda dapat memilih sesuai keinginan. Kolam pertama mempunyai panjang 35m, lebar 15m dan kedalamannya sekitar 2m. Sedangkan kolam satunya mempunyai panjang 45m, lebar 15m, dan kedalaman airnya sampai 120m. Pemandian ini terkenal dengan tujuh sumur, petilasan Prabu Siliwangi dari Kerajaan Padjajaran. Konon pada zaman dahulu, Prabu Siliwangi pernah beristirahat di kompleks pemandian ini ketika pulang dari perang Bubat. Di tempat ini pula pasukan Prabu Siliwangi menggali tujuh buah sumur dan setelah memperoleh beberapa meter galian, tiba-tiba keluarlah air dari hasil galian yang cukup jernih dan tidak bisa pernah habis dipakai walaupun diambil dalam jumlah yang banyak meski dalam musim kemarau sekalipun.
Lokasinya sendiri berada di Desa Maniskidul, Kec Jalaksana, Kab Kuningan. Dari pusat Kota Kuningan sendiri berjarak sekitar kurang lebih 7km.Untuk menuju kawasan wisata ini banyak jalur yang dapat anda gunakan, bisa dengan menggunakan angkutan umum ataupun kendaraan pribadi. Di karenakan airnya yang jernih dan lokasinya yang sejuk menjadikan objek wisata ini banyak dikunjungi. Keistimewaan lainnya adalah anda bisa berenang disini dengan ikan besar yang diberi nama ikan Kancra Bodas dan ada juga yang menyebutnya dengan ikan keramat atau ikan dewa. Untuk sumur yang berada di pemandian ini banyak dikunjungi wisatawan pada hari libur, terutama bagi wisatawan yang ingin mencari berkah di sumur tujuh tersebut datang pada hari-hari tertentu yaitu malam jumat kliwon, 1 Muharam, Idul fitri, Idul adha.
Di dalam objek area wisata Pemandian Cibulan, terdapat berbagai fasilitas seperti tempat persewaan pakaian dan perlengkapan renang, dua tempat bilas, tiga puluh tempat ganti pakaian dan kolam pemancingan ikan. Terdapat juga warung-warung dan kios-kios yang menjajakan aneka makanan bahkan minuman yang berada di bibir kolam maupun di sekitar area kolam pemandian. Penginapan juga banyak di sediakan beberapa penduduk sekitar, bahkan ada juga hotel yang berada di pusat Kota Kuningan mulai dari yang hotel yang kelas ekonomi sampai dengan hotel berbintang seperti:
Referensi:
- http://www.wisatamelayu.com/id/tour/760-Pemandian-Cibulan/navgeo